Kamis, 16 Juli 2009

Adas









Nama Tanaman : Adas
Nama Latin : Foenicullum vulgare
Sumber Minyak : Buah dan Biji

Deskripsi Tanaman:

Tanaman adas (Foeniculum vulgare Miller) terdiri dari 2 sub species. Varietas yang menghasilkan minyak adas, termasuk dalam species Capillaceum (Calib) Homboe; dan terdiri dari 2 macam varietas, yaitu:

a. Var Vulgare (Miller) Thelling, yang tumbuh secara liar atau diusahakan secara intensif. Minyak yang dihasilkan dari varietas tanaman ini disebut minyak adas pait.

Jenis tanaman adas pait telah diusahakan secara perkebunan di Rumania, Hongaria, Jerman, Itali, India, Argentina, Jepang dan Amerika Serikat. Minyak adas secara komersil dihasilkan dari biji dengan cara penyulingan.

b. Var Dulce (Miller) Thelling disebut juga jinten manis atau Anijs, tanaman secara intensif, dan tidak tumbuh secara liar. Varietas tanaman ini menghasilka minyak adas manis atau disebut juga minyak adas Romania atau minyak adas Perancis. Minyak yang dihasilkan dari biji mempunyai bau paling harum.

Tanaman adas liar, tumbuh terbesar terutama di Perancis, Spanyol, Maroko dan Algeria. Biji dari tanaman tersebut mengandung minyak, namun tidak mempunyai nilai ekonomi.

Seja o primeiro a comentar

Posting Komentar

About Me

Rumah Sehat
Naufal Masunika Jl. Semenromo gg Mawar 9 Ngruki Sukoharjo Telp (0271) 720426 / 08123148755
Lihat profil lengkapku

Rumah Sehat ©Template Blogger Green by Dicas Blogger.

TOPO